Zain Javaad "Zayn" Malik, lahir 12
Januari 1993 di Rumah Sakit St Luke, Bradford, Inggris. Ayahnya
bernama Yasser yang berdarah Inggris-Pakistan sedangkan Ibunya, Tricia
Malik
berdarah Inggris. Ia memiliki tiga saudara perempuan, yaitu Doniya,
Waliyha and
Safaa. Zayn dibesarkan di East Bowling, di sebelah barat pusat kota
Bradford.
Dia menempuh pendidikan dasarnya di Lower Fields Primary School dan
melanjutkan
ke Tong High School, sebuah sekolah negeri yang komprehensif di
Bradford. Sebelum pindah kesana, Zayn sudah pindah sekolah dua kali
karena dia merasa
tidak cocok dengan sekolah-sekolahnya yang sebelumnya. Barulah setelah
dia
pindah Tong, ia menemukan kecocokan itu dan mulai fokus pada bakatnya.
Saat mengikuti The X Factor, kakeknya, Walter meninggal dunia. Zayn
memiliki
tato berupa nama kakeknya dalam bahasa Arab di dadanya.
Bulan Juni 2012, Zayn memposting tweet: "La
ila ha ill lalla ho muhammed door rasoolalah" yang maknanya merupakan
deklarasi iman dari seorang muslim.
Tweet ini menuai kritik dari beberapa
kalangan anti-muslim di Eropa dan Amerika, salah satunya Debbie Schlussel.
"Ia menggunakan pengaruhnya untuk menyebarkan agama Islam para
penggemarnya, dan berusaha membuat mereka pindah agama. Itu berbahaya,"
tulis Debbie dalam blognya.
Sementara itu, Zayn dipuji oleh para muslim
lain di industri hiburan Eropa dan Amerika. Wajahat Ali, seorang penulis
skenario muslim dari San Fransisco menyebutkan bahwa kesuksesan Zayn justru
dapat memperbaiki nama baik Islam di dunia barat. "Dia menunjukkan bahwa
seseorang dapat dihargai karena bakatnya, dan ia tak akan diasingkan hanya
karena ia seorang muslim." Zudhi Jasser, seorang aktivis muslim di
Amerika, juga mendukung .
0 komentar: